4.19.2016

Nyobain Zumba

Duh, hobi yaa, ganti-ganti olahraga. Hehe. Sebenarnya tidak juga sih. Saya tetap mempraktekkan panahan dan yoga, jalan dan joging juga, tapi tentu tak ada salahnya kan, mencoba olahraga baru. Hari ini adalah zumba. Yeah!




Gara-gara sempat demam nonton Running Man, saya jadi pengen punya badan yang gesit supaya bisa lari-lari dan bergerak lincah seperti para anggota RM yang secara usia tidak lagi belia. Iri euy. Terus terang, sekarang rasanya gerakan saya tidak segesit seperti masa gadis dulu. Ya iya lah yaa, sudah emak-emak! Hehe. Mendengar komplen saya tentang tubuh sendiri, Kanda menganjurkan saya untuk loncat tali atau zumba untuk melatih kegesitan tubuh. Saya kurang suka loncat tali karena biasanya kaki saya suka terpukul talinya. Huhu. Maka untuk kegesitan tubuh saya mau latihan zumba saja.

Senam zumba sebenarnya sudah saya ketahui sejak 2 tahunan lalu. Ini karena ada teman SMA yang jadi instruktur senam zumba, dia sering posting tentang kegiatannya ini. Dari situ saya tahu, tapi hanya sekadar tahu, tidak terlalu tertarik untuk mempraktekkannya. Pas di cafe hotspot saya selalu lupa download video zumba, jadi ya gitu deh. Pernah coba sekali, tapi tak sampai 1 menit saya sudah ngos-ngosan dan tidak pernah coba lagi. :p

Nah, kalau tidak keliru sekitar bulan lalu, waktu internet-an di cafe hotspot, Kanda mengirimi saya link video zumba yang tidak terlalu susah untuk ditiru dan berdurasi pendek (hanya sekitar 4 menit), langsung saya unduh, tapi pas pulang lupa, tidak langsung dipraktekkan. :p Hari ini, karena rencana olahraga tidak berjalan lancar (baik latihan panahan maupun joging sore), saya melepas penat sekaligus olahraga dengan berpenat ria menari zumba. Pas ingat juga sih, hehe. Padahal cuma 4 menit lho, tapi capeknya, aduh mak jang, luar biasa juga ternyata. Serasa habis lari. Keringat saya keluar banyak. Sepertinya olahraga ini layak dicoba. Semoga bisa rutin.

Kalau teman-teman olahraga apa hari ini? Apapun olahraganya, tetap semangat ya. Semoga kita dan keluarga selalu sehat. Sampai nanti, bye!