7.18.2013

Senangnya Yang Seminar...:)

Waaah! Hari ini Mba Roosna, salah satu teman di pasca ARL angkatan kami, seminar. Mendengar kabar dari Kanda yang hadir, alhamdulillah katanya lancar. :) Aaah, bahagianyaaa!

Tapi terus terang ya, saat mendengar Mba Roosna seminar, perasaan saya campur aduk. Ada perasaan berbahagia untuknya, tapi ada juga "sedikit" perasaan iri atas pencapaiannya yang selangkah lebih dekat dengan toga. #insyaallah hanya sebatas iri aja lo ya, sekadar perasaan ingin mengalami seminar seperti Mba Roosna, tapi belum bisa tercapai. :( ihiks!

Saya iri karena
sangat jelas di mata saya, saat ini saya tertinggal jauh dibanding teman-teman angkatan saya yang rata-rata minimal sudah memasukkan koreksian ke pembimbing masing-masing. Bagaimana tidak, sampai saat ini saya malah belum turun lapang untuk penelitian. Bukan tidak mau, tapi sedang tidak bisa...

Untung saja Allah mengaruniakan saya keluarga yang siap sedia mengingatkan untuk selalu bersabar, bahwa menjalani masa kehamilan adalah ibadah juga. Jihad juga. Bahwa kebetulan kehamilan saya "menghambat" studi saya, pasti juga ada hikmahnya. Meskipuuun, saya harus dihadapkan pada cobaan iri hati seperti sekarang ini. ~Huhuhu... Saya benci perasaan buruk ini!

Saya berharap bisa mengobatinya dengan doa. Doa setulus hati untuk teman-teman saya tercinta --termasuk Kanda-- yang sedang berjuang keras di sana.
Semoga urusan mereka semua dilancarkan Allah, dimudahkan rezekinya, diterangkan hati dan pikirannya untuk menyerap ilmu, dilancarkan lisannya saat ujian, dan tentu saja: segera diwisuda! Aamiin Aamiin Ya Rabbal Alamin... ((")("))

Demikian curcol singkat hari ini. Akhir kata, selamat untuk Mba Roosna yang alhamdulillah sudah menjadi pelopor di angkatan kami untuk segera berseminar ria! :D  Tidak heran sih Mba Roosna bisa cepat, soalnya orangnya ulet sih... #SangatPatutDitiru
:D  I'm happy for her!
Ayo yang lain, semangat! Semangat! Semangat! #Sebenarnya ini nyemangatin diri sendiri juga.. Hehehe