10.15.2012

Bunyi yang Tak Terdengar

cat surprised expression
Apaaah??!
(sumber gambar: www.reddit.com)


Malam ini saya mengalami kejadian aneh lho, teman-teman.. Jadi tadi, suami saya kan memutar musik sambil kami browsing internet. Supaya tidak sepi, katanya, seperti biasa. Dan seperti biasa juga, karena tidak ada request lagu dari saya (yang sedang tidak terlalu ngeh dengan musik-musik kalau sedang di rumah), suami saya memasukkan semua musik koleksi yang dimilikinya ke playlist mp3, tanpa kecuali.

Jarum jam menunjukkan pukul sepuluh lewat lima belas menit. Saya dan suami masih asik saja browsing dan membaca artikel sambil facebook-an dan mendengar musik..

Tiba-tiba....

``````````````````````````````````````````````````
Saya mendengar bunyi yang sangat mengganggu.
Cepat-cepat saya katakan kepada suami, "Ih, da, berisik suarenye, langkau jak da!" (kira-kira artinya: "Ih da, suaranya berisik, dilewati saja!").
Kanda yang bingung tidak terlalu menanggapi permintaan saya. Hanya melihat dengan bingung.
"Da, tolong be da.. Langkau be.." ("Da, tolong dilangkau donk.."), kata saya lagi. Tapi tak lama, Kanda bahkan tak sempat mengganti lagu untuk meng-klik media playernya, sudah terdengar lagu selanjutnya.
"Adek dengar ape bah?" (Adek dengar apa sih?"), tanyanya.
"Suare berisik. Nyaring gitu be, ndak dengar ke?" ("Suara berisik. Nyaring begitu masa' nggak dengar?"), tanya saya, agak protes.
"Ndak" ("Nggak"), katanya, dengan mata polos.
Oh lala...
"Ih, benarlah da..." (Ih, yang benar da"), kata saya lagi, tak percaya dengan pernyataannya.
"Cobe ye, kite putar agik" ("Coba ya, kita putar lagi"), katanya. Kursor mouse-nya menekan forward back untuk memutar lagu sebelumnya.

``````````````````````````````````````````````````
Bunyi itu kembali terdengar, dan saya sibuk menutup telinga. Sedang Kanda mendekatkan telinganya ke speaker laptop.
"Ndak dengar ape-ape", katanya..

Diputarnya lagi... Dan lagi-lagi bunyi itu terdengar, dan saya kembali menutup telinga.

"Oh iye, baru ingat. Ini kalo ndak salah file Ilusi telinge. Katenye memang cuman orang-orang tertentu yang bise dengar", katanya, setelah mengingat-ingat.
"O, jadi Adek termasok orang yang tertentu itu lah ye da? hahaha", canda saya. Tapi dalam hati ingin tahu juga dengan "kriteria" orang tertentu itu. *Hallo, saya bukan orang yang punya indra keenam soalnya (alhamdulillah), jadi agak-agak bingung juga, kenapa jadi bisa dengar, sedang Kanda tidak. Penasaran.

Saya langsung berinisiatif googling, nanya sama Mbah Google, dengan kata kunci: bunyi ilusi hanya terdengar oleh orang tertentu. Panjang ya, kata kuncinya, hahaha. (Ah, nggak papalah, yang penting nemu beberapa yang matching. Hehe.)

~Baca, baca, baca~
Ternyata (katanya) memang ada lho suara yang hanya dapat didengar oleh orang tertentu. Di penjelasan dari blog yang menyinggung hal tersebut sih, hanya orang yang berusia di bawah 25 tahun yang bisa mendengarnya. Dan telah teruji secara ilmiah, no hoax, katanya lagi.

Hmm... Tapi saya belum yakin! Jadi saya pun mengunduh file yang ditautkan di blog tersebut.
(Bagi yang pengen coba dengar, silakan download di www.jetcityorange.com/mosquito-ringtone)

Selesai donlot, saya putar di mp3 player netbook saya. Yup! Kembali terdengar! Ini bunyi yang sama dengan yang tadi saya dengar. Dan Kanda, kembali tidak bisa mendengarnya. Padahal sudah disetel dengan volume paling nyaring...!

Hemmm... Aneh..

Aneh, karena saat ini saya tidak lagi berusia 25 (apalagi di bawah usia tersebut!). Apakah saya memang orang yang spesial? Awet muda? Hehehe *mulai deh, mulai deh, hahaa, becanda*
Tau-tau gara-gara saya punya gigi sensitif ya! Wkwkwkwk >>> kayaknya ini lebih mungkin deh.

Yaah, begitulah cerita saya malam ini.
Walau tak penting-penting amat, saya harap bermanfaat. Mungkin dengan menganalisis apa penyebabnya? Mengapa demikian (misalnya faktor biologis tubuh apa yang dipengaruhi)? Terus, mungkinkah teknologi seperti ini (bunyi yang hanya bisa didengar oleh orang tertentu) bisa mengubah dunia? lewat hipnosis misalnya? **Jadi ingat teori konspirasi deh, hehe

Ya begitu lah.. Silakan di-download dan dicoba ya teman-teman.. Siapa tau ada dari teman-teman yang bisa mendengarnya juga.. ;)

Leave comments, please.. :)
~~~

[Update 19/10/2012]
Setelah saya share di facebook, beberapa teman saya bilang, mungkin ini karena bunyi ultrasonik (atau mendekati 20.000 Hz).

Setelah googling dan baca-baca-baca lagi... Dapet deh info ini:
"Bunyi audio (audiosonik) mempunyai frekuensi antara 20 Hz sampai 20.000 Hz. Jadi, kita akan dapat mendengar suatu bunyi berkisar 20 Hz – 20.000 Hz. Bunyi di bawah 20 Hz atau di atas 20.000 Hz tidak dapat kita dengar. Namun beberapa orang yang memiliki pendengaran tajam dapat saja mendengar bunyi dengan frekuensi di bawah 20 Hz atau di atas 20.000 Hz. Hal itu sebagai  pengecualian saja. Seiring bertambahnya usia, kemampuan pendengaran manusia berkurang, apalagi kalau sering mendengar suara yang bising dan gaduh, misalnya suara mesin pabrik, kendaraan bermotor, suara pesawat atau konser-konser musik."

Jadi kesimpulannya, saya bisa mendengarnya bukan karena punya gigi sensitif, melainkan karena pendengaran yang lebih tajam karena jarang mendengar suara-suara gaduh. Hohoho... Meskipun seiring waktu kemampuan ini akan berkurang, tapi alhamdulillah, paling tidak pernah ngetes dan jadi tau deh... #Special thanks to Kanda, Ifa n Dete untuk infonya  :)

TIPS AMAN:
Walaupun penasaran, ada baiknya speaker komputer dikecilkan dulu ya...  Ini untuk menghindari sakit telinga karena pengaruh nada berfrekuensi tinggi dengan volume tinggi. ;)

Sumber: luvspaniard.files.wordpress.com

~~~
[Update lagi, 22/04/2012]
Setelah sekian lama dianggurin, ternyata link situs yang saya bagikan sudah kadaluarsa, jadi harus diperbaiki. 

Gara-gara mengedit link di tulisan ini, saya jadi refresh info lagi nih. Menurut artikel-artikel yang saya baca saat browsing tentang bunyi yang mirip suara mesin penolak nyamuk (mosquito repellant) tadi, ternyata sound khusus tersebut dibuat oleh sebuah perusahaan di daerah Wales dan digunakan untuk menjauhkan geng remaja di  pusat perbelanjaan. Yang lucunya, perusahaan tersebut juga mengubah bunyi tersebut menjadi versi bunyi ringtone rahasia yang populer disebut teenbuzz yang hanya bisa didengar oleh kalangan mereka saja. Kreatif.. :)  Coba deh cek di www.teenbuzz.org

Btw, barusan tes teenbuzz untuk usia di bawah 24 tahun, ternyata saya sudah tidak bisa mendengarnya. Bagaimana denganmu? ;)